2+ Alat Musik Talempong : Contoh, Gambar, Fungsi dan Jenisnya

Alat Musik Talempong – Berbicara mengenai kesenian musik memang tidak akan ada habisnya, seperti ketika membahas mengenai alat musik baik itu alat musik tradisional maupun alat musik modern.

Seperti kali ini kita akan mengulik bersama mengenai alat musik Talempong khas Minangkabau, Sumatera Barat. Lantas, bagaimana sebenarnya alat musik Talempong? Bagaimana perjalanan sejarah dari instrumen tersebut?

Apa fungsi dari instrumen khas Minangkabau itu? Dan ada berapa macam alat musik Talempong? Serta bagaimana cara memainkannya?

Semua jawaban dari pertanyaan tersebut di atas akan kita temukan pada artikel di bawah ini. Jadi, yuk simak penjelasan lengkapnya sampai tuntas.


Alat Musik Talempong

Alat Musik Talempong
Alat Musik Talempong
@www.id.wikipedia.org

Talempong atau dikenal dengan sebutan Cak Lempong di Malaysia merupakan alat musik pukul tradisional khas suku Minangkabau. Alat musik ini memiliki bentuk yang menyerupai instrumen bonang dalam perangkat kesenian Gamelan.

Talempong termasuk ke dalam alat musik tradisional khas Minangkabau, Sumatera Barat. Dahulu negeri Sembilan didatangi oleh suku Minangkabau yang bermigrasi dari Sumatera Barat pada abad ke-15 Masehi.


Sejarah Alat Musik Talempong

Sejarah Alat Musik Talempong
Sejarah Alat Musik Talempong
@upload.wikimedia.org

Beberapa masyarakat Sumatera Barat berpendapat bahwa Talempong sudah ada sejak awal datangnya Islam ke ranah Minang, sekitar abad ke-13. Bersumber dari cerita yang dalam Tambo, sejarah Talempong berasal dari Pariangan, dimana daerah tempat nenek moyang orang Minangkabau berasal.

Sementara terdapat pendapat lain yang mengemukakan bahwa alat musik Talempong merupakan instrumen musik yang berasal dari India yang kemudian dibawa ke ranah Minang oleh keturunan Sultan Iskandar Zulkarnain.

Beberapa masyarakat juga berpendapat bahwa Talempong sudah ada keberadaannya sejak jauh sebelum itu. Talempong bermula ketika para pengrajin perunggu dari Tonkin, bagian utara Vietnam. Pengrajin tersebut datang berkunjung ke Minangkabau pada zaman Perunggu, zaman dimana sebelum abad Masehi.

Pada masa pemerintahan raja Adityawarman (1347 M), alat musik semacam Gong dan Talempong dijadikan sebagai simbol, prestise dan juga kebesaran sang raja.

Lantas pada pertengahan abad ke-15, terdapat sebuah alat musik dari perunggu yang menggunakan kettle drums. Alat musik yang tergolong ke dalam idiofon dan terbuat dari metal. Alat musik tersebut dibuat dari bahan metal sebagai alat musik kerajaan Minang dan diyakini sebagai alat musik Talempong.


Bentuk Alat Musik Talempong

Bentuk Alat Musik Talempong
Bentuk Alat Musik Talempong
@www.pinhome.id

Pada dasarnya, alat musik Talempong berbentuk lingkaran dengan diameter antara 15 sampai 17.5 cm, mirip dengan mangkok di mana bagian bawahnya bolong secara keseluruhan. Di bagian tengah-tengah atas, terdapat bundaran / benjolan kecil sebesar setengah bola pingpong, sebagai media tempat dipukul.

Alat pemukul Talempong umumnya dibuat dari bahan kayu, dengan panjang bervariasi antara 25 sampai 35 cm, yang dipukulkan secara pelan ke benjolan atas Talempong. Uniknya, meski bentuk dan motif Talempong sama semua, namun nada atau suara yang dihasilkan berbeda-beda.


Fungsi Alat Musik Talempong

Fungsi Alat Musik Talempong
Fungsi Alat Musik Talempong
@www.pinhome.id

Alat musik Talempong dapat dimainkan dalam berbagai acara dan kesenian daerah khas Minangkabau, seperti upacara pengangkatan penghulu, upacara pesta pernikahan, dan sebagai pengiring tari daerah. Adapun penjelasan mengenai ketiga fungsi Talempong tersebut dapat disimak sebagai berikut:

Upacara Pengangkatan Penghulu

Upacara pengangkatan penghulu atau disebut juga dengan Batagak Panghulu. Upacara ini merupakan salah satu upacara adat yang cukup populer dari Minangkabau. Acara ini biasanya dilakukan di rumah Gadang. Dalam pagelarannya, alat musik Talempong dijadikan sebagai media hiburan dan bersifat tetap dan pasti selalu digelar pada upacara adat tersebut.

Upacara Pesta Pernikahan

Di beberapa daerah di Minangkabau, adat pernikahan sejak zaman nenek moyang masih saja berlaku. Biasanya adat pernikahan tersebut ditambahkan pertunjukan permainan alat musik Talempong, beberapa juga diiringi dengan pencak silat, tari tradisional, nyanyian tradisional dan lain sebagainya.

Musik Pengiring Tari

Provinsi Sumatera Barat memiliki beraneka ragam Tari Tradisional yang hingga kini masih terus dilestarikan. Tarian daerah di sana sangat erat kaitannya dengan alat musik Talempong, selaku alat musik pengiring, sebut saja seperti tari Piring, Tari Indang, Tari Pasambahan dan lain sebagainya.

Selain tiga poin kegunaan alat musik Talempong di atas, beberapa fungsi Alat Musik Talempong yang lainnya di antaranya adalah:

  1. Perarakan Penghulu Baru
  2. Menaiki rumah baru
  3. Pesta panen raya
  4. Acara pertunjukan Randai
  5. Acara gotong royong
  6. Upacara Sunat Rasul
  7. Acara Sabik-Iriak
  8. Penyambutan Tamu Nagari
  9. Acara Tujuh Belasan

Jenis-jenis Alat Musik Talempong

Alat musik Talempong dapat dibedakan ke dalam dua jenis, yakni Talempong Melodis dan Talempong Pacik. Untuk mengetahui lebih lengkap mengenai 2 jenis alat musik Talempong tersebut dapat disimak sebagai berikut:

NoAlat Musik Talempong
1Alat Musik Talempong Melodis
2Alat Musik Talempong Pacik

1. Alat Musik Talempong Melodis

Alat Musik Talempong Melodis
Alat Musik Talempong Melodis
@www.interaktif.kompas.id

Alat musik Talempong jenis pertama merupakan alat musik Talempong medis. Jenis ini teridiri dari beberapa buah Talempong yang diberi variasi nada dan diletakkan secara berbaris memanjang di atas 2 bentang tali yang disebut dengan rancakan.

Hal ini dilakukan agar ketika Talempong dipukul maka akan melambung ke atas. Para pemain Talempong medis dapat memainkannya sambil memegang pemukul di tangan kiri dan kanannya.

2. Alat Musik Talempong Pacik

Alat Musik Talempong Pacik
Alat Musik Talempong Pacik
@www.suarawajarfm.com

Jenis kedua adalah alat musik Talempong Pacik. Alat musik ini dimainkan dengan menggunakan teknik interlocking, yakni teknik memainkan nada atau ritme bersahut-sahutan antara dua instrumen Talempong atau lebih.

Alat musik Talempong Pacik memiliki nada dasar sebanyak 5 buah nada dan dimainkan oleh tiga orang pemain sekaligus. Cara memainkannya dengan cara berdiri, sembari berjalan atau bergoyang.

Seorang pemusik dapat memegang satu atau dua Talempong secara sekaligus di tangan kirinya. Posisi Talempong dengan nada yang rendah diletakkan di bagian atas, sementara nada tinggi berada di bagian bawah.

Karena Talempong Pacik memiliki 5 nada dasar nada dan dimainkan oleh 3 orang, maka orang pertama akan memainkan nada dasar “sol” yang memainkan unit bernama “Talempong jantan”.

Sementara orang kedua akan memainkan nada dasar “do” dan “mi” dengan unit “Talempong pengawinan”. Serta orang ketiga memainkan nada dasar “re” dan “fa” dengan unit “talempong batino”.


Cara Memainkan Alat Musik Talempong

Cara Memainkan Alat Musik Talempong
Cara Memainkan Alat Musik Talempong
@www.pinhome.id

Talempong tergolong ke dalam alat musik daerah di Minangkabau, bentuknya menyerupai dengan alat musik Bonang yang ada di instrumen perangkat gamelan Jawa. Perbedaan antara keduanya terletak pada bunyi atau suara yang dihasilkan Talempong, sangat khas menggambarkan tentang budaya Minangkabau.

Talempong termasuk jenis alat musik Idiophone, karena suara yang dihasilkan bersumber dari badan alat musik itu sendiri. Dan alat musik Talempong juga masuk dalam kelompok musik perkusi karena dimainkan secara dipukul.

Cara memainkan alat musik Talempong cukup gampang, karena biasanya yang susah itu adalah instrumen musik petik atau gesek, sedangkan Talempong hanya perlu memukul dengan stik yang telah disediakan khusus untuk alat musik Talempong. Untuk yang memainkan Talempong jenis Pacik, masing-masing pemain memegang 1 sampai 2 Talempong.

Talempong diletakkan secara vertikal, yakni atas dan bawah. Bagian atas kerap dijepit oleh ibu jari dan telunjuk, sedangkan yang bagian bawah dapat digantungkan pada jari tengah, manis dan jari kelingking. Nah, sedangkan jari telunjuk berperan sebagai pemisah, agar tidak menempel dan keduanya bisa menghasilkan suara yang nyaring dan jelas.

Sedangkan jenis Alat Musik Talempong jenis melodis menggunakan teknik modern, yakni alat musik diletakkan di media yang sudah disediakan secara horizontal, baik di atas 2 bentangan tali yang melintang, rel khusus, hingga rancakan. Teknik ini dilakukan para pemusik dengan cara duduk bersila dan dimainkan oleh beberapa orang juga.

Untuk pemakaian teknik modern ini, kita memerlukan proses penghafalan nada dasar pada Talempong, tentunya butuh belajar terlebih dahulu, karena memainkan beberapa Talempong yang berbeda hasil nada, agar bisa menciptakan rangkaian melodi atau irama musik dengan harmonisasi indah.


Penutup Alat Musik Talempong

Demikian penjelasan mengenai alat musik Talempong yang berhasil penulis sajikan buat kamu. Semoga dengan keterangan ini mampu menambah wawasan kita serta semakin menumbuhkan rasa cinta kita terhadap budaya bangsa kita, bangsa Indonesia.


Alat Musik Talempong
sumber referensi:

@https://id.wikipedia.org/wiki/Talempong
@https://www.pinhome.id/blog/mengenal-alat-musik-talempong-instrumen-musik-minang-yang-terkenal/

Tinggalkan komentar